Cocroft-Walton merupakan suatu alat penyearah
tegangan dari arus bolak-balik menjadi tegangan arus searah, dengan
berbagai tegangan yaitu 1, 2, 3,....n kali tegangan puncak dari arus
bolak-balik yang masuk.
Di bawah ini merupakan gambar dari Cocroft Walton :
The
Cockcroft-Walton pre-injectors. Image courtesy of Michael Monaxios.
Untuk mempelajari langkah-langkah kerja dari Cocoroft-Walton dapat digambarkan dengan
cara termudah dengan meninjau saat-saat mencapai Tegangan Puncak (Vp), yaitu :
1.
Langkah kerja pertama pada Cocroft-Walton:
Pada saat
kondensator dalam keadaan jenuh maka terjadi keseimbangan tegangan pasif yang
sama besar. Kondensator C1 terisi jenuh hingga mencapai Vp. Kedua tegangan
yaitu pasif dan aktif, memiliki nilai yang sama besar tetapi berlawanan arah,
sehingga terjadi tegangan seimbang. Sedangkan jalan zigzag ke atas tidak ada
yang menghambat. Kondensator-kondensator yang lain tidak dapat diisi karena
tegangan kedua sisinya sama. Pengisian terjadi apabila terdapat beda tegangan.
2.
Langkah kerja kedua pada Cocroft-Walton:
Pada langkah
kerja kedua sistem Cocroft-Walton, gulungan
sekunder transformator mengarah keatas dan mencapai tegangan puncak (Vp) dan
kondensator C2 terisi jenuh hingga mencapai 2Vp, yaitu
tegangan pasif. Tegangan aktif yang mendorong berasal dari sisi sekunder
transformator keatas, ditambahkan dengan C1. Jumlah tegangan aktif yang terjadi
2Vp. Kedua tegangan aktif dan pasif, sama besar tetapi berlawanan arah,
sehingga tegangan seimbang terjadi. Sedangkan jalan zigzag keatas tak ada yang
menghambat. Kondensator-kondensator yang lain tidak dapat diisi, karena
tegangan kedua sisinya sama. Pengisian hanya dapat terjadi, jika ada beda
tegangan.
3.
Langkah kerja ketiga pada Cocroft-Walton:
Pada langkah
kerja ketiga pada sistem Cockworf-Walton,gulungan sekunder
transformastor mengarah kebawah dan mencapai tegangan puncak (Vp) dan
kondensator C3 terisi jenuh mencapai 2Vp, yaitu tegangan pasif. Tegangan aktif
yang mendorong berasal dari sisi sekunder transformator ke bawah, ditambah
dengan C2. Jumlah tegangan aktif yang terjadi 3Vp. Kedua tegangan aktif dan
pasif, sama besar tetapi berlawanan arah, sehingga tegangan seimbang terjadi.
Sedangkan jalan zigzag ke atas tak ada yang menghambat.
Kondensator-kondensator yang lain tidak dapat diisi, karena tegangan kedua
sisinya sama. Pengisian hanya dapat terjadi jika ada beda tegangan.
4.
Langkah kerja keempat pada Cocroft-Walton:
Pada langkah
kerja keempat pada sistem Cockcroft-Walton, pada gulungan sekunder
tansformator mengarah keatas dan mencapai tegangan puncak (Vp) dan kondensator
C4 terisi jenuh mencapai 2Vp, yiatu tegangan pasif.Tegangan aktif yang
mendorong berasal dari sisi sekunder transformator ketas, ditambah dengan
C1+C3. Jumlah tegangan aktif yang terjadi 4Vp, Kedua tegangan aktif dan
pasif sama besar tetapi berlawanan arah, sehingga tegangan seimbang terjadi.
Sedangkan jalan zigzag keatas tak ada yang menghambat . Kondensator –
kondensator yang lain tidak dapat diisi, karena tegangan kedua sisinya sama.
Pengisian hanya terjadi jika ada beda tegangan.